Kembali Nakes Lanud Sjamsuddin Noor Berikan Vaksin

Terbit: oleh -99 Dilihat
Antusian masyarakat dan pelajar mendatangi SAC Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin untuk mandapatkan suntikan vaksin, Senin, 13 September 2021

BANJARBARU – Dalam rangka mendukung program vaksinasi merdeka untuk percepatan penanggulangan Covid-19. Vaksinator Rumah Sakit Lanud Sjamsudin Noor turut serta dalam kegiatan serbuan vaksinasi bersama TNI dan Polri yang dilaksanakan secara serentak di wilayah Provinsi Kalsel.

Program tersebut dikhususkan untuk para pelajar, mahasiswa dan masyarakat, dimana untuk pelaksanaannya kali ini akan berlangsung selama satu hari yakni pada Senin, 13 September 2021 di SAC Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) Banjarmasin.

Pelaksanaan pemberian vaksin Covid-19 ini dilakukan oleh sejumlah vaksinator gabungan berasal dari TNI dan Polri, dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat. Pada pelaksanaan vaksinasi, selain tertuju kepada para pelajar dan mahasiswa, vaksinasi Covid-19 juga diberikan kepada masyarakat sekitar.

Kegiatan vaksinasi ini mendapat antusiasme dari masyarakat, hal ini terlihat dari banyaknya masyarakat yang sejak pagi mendatangi SAC Universitas Lambung Mangkurat  Banjarmasin, untuk memperoleh suntikan vaksin tersebut.

Kegiatan vaksinasi ini merupakan tindaklanjut dari program pemerintah untuk melaksanakan serbuan vaksinasi Covid-19 agar masyarakat cepat mendapatkan kekebalan kelompok (herd immunity). (KP).


Laporan : Adam


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *