ANAMBAS – Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas (Anambas) melaksanakan apel gabungan diikuti oleh seluruh ASN, PPPK dan PTT. Apel berlangsung di Halaman Kantor Bupati Kepulauan Anambas, Pasir Peti, Senin, 22 April 2024.
Apel gabungan ini juga disejalankan dengan halal bihalal dan silaturahmi bersama dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.
Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra dalam sambutannya atas nama pemerintah daerah mengucapkan minal aidin wal faidzin, mohon maaf lahir dan batin.
“Setelah kita merayakan Hari Raya Idul Fitri, mari kita bersama-sama melaksanakan aktifitas pekerjaan dengan sebaik-baiknya,” ucapnya.
Setelah pelaksanaan apel gabungan dilanjutkan dengan bersalam-salaman bersama. (KP).
Kontributor : Diskominfotik Anambas
Laporan : Azmi