Smartfren Akan Rangkai Pulau Hadirkan Kuota Nonstop di Natuna

Terbit: oleh -43 Dilihat
Sirojuddin, Direct Selling Smartfren Natuna dan rekannya saat berada di TIC Natuna, Senin, 12 Juli 2021.

NATUNA – Direct Selling Smartfren Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Sirojuddin mengaku tak pernah merasa bosan mengedukasikan kepada masyarakat khususnya Natuna bahwa BTS Smartfren telah hadir di Natuna.

Katanya, saat ini BTS Smartfren telah hadir di 14  titik dan tersebar dibeberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Natuna.

“Lokasinya berada di Kecamatan Bunguran Timur, Kecamatan Bunguran Selatan, dan Kecamatan Bunguran Barat tepatnya di Desa Binjai,” kata Sirojuddin kepada koranperbatasan.com di TIC Natuna, Senin, 12 Juli 2021.

Menurut Sirojuddin, Smartfren memiliki keunggulan tersendiri, salah satunya ialah kuota nonstop.

“Kuota nonstop adalah paket terbaru dari Smartfren yang memberikan kuota tambahan. Dimana kuota ini bisa digunakan pada semua aplikasi setelah kuota utama habis sampai dengan masa aktif paket berakhir,” sebutnya.

Misalkan, paket internet 30 GB dengan harga 100 Ribu. Itu dapat kuota tambahan 5 GB setelah pertama kali instal aplikasi My Smartfren. Setelah itu ada lagi tambahan Kuota  Exstra sebesar 8 GB.

“Tambahan itu di pakai setelah paket utama yang 30 GB-nya habis,” jelasnya.

Tidak hanya itu lanjut Sirojuddin, ada juga exstra unlimited malam,  pada jam 01:00 sampai dengan 05:00 pagi gratis. Artinya tidak memakan kuota utama, tetapi diatas jam 05:00, kembali seperti biasa.

Kemudian kata Sirojuddin, masih ada beberapa keunggulan lainnya, yaitu teleponan gratis sesama Smartfren.

“Untuk teleponan sesama smartfren itu gratis dan tidak akan menyedot pulsa,” ujarnya.

Lebih jauh Sirojuddin menuturkan, dirinya sudah aktif mengedukasikan Smartfren senjak bulan Januari 2021 lalu.

“Dalam upaya mengedukasikan ini, salah satunya ialah datang ke rumah masyarakat secara door to door. Ada juga ke instansi-instansi serta berkeliling di tempat-tempat wisata seperti di Pantai Piwang dan lainnya. Kita sampaikan ke masyarakat, keunggulan dari Smartfren ini,” tuturnya.

Sekarang kata Sirojuddin, sudah ada rekan-rekan yang juga telah aktif mengedukasikan Smartfren di Natuna. Tetapi semenjak pandemi Covid-19, pergerakan jadi terbatas.

“Di masa pandemi, kita menyesuaikan keadaan,” imbuhnya.

Sebagai Direct Selling Smartfren Natuna, Sirojuddin berharap jangkauan Smartfren di Natuna semakin meluas.

“Mudah-mudahan Smartfren ini bisa masuk ke pulau-pulau,” tutupnya. (KP).


Laporan : Hairil


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *