Hadiri Pembukaan STQ-H, Firdiansyah : Semoga ini Memotovasi Kita Menjadikan Al-Qur’an Pedoman Hidup

Terbit: oleh -70 Dilihat
Firdiansyah, Wakil Ketua II DPRD Anambas

ANAMBAS (KP) – Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Anambas (Anambas), Firdiansyah menghadir pembukaan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadist (STQ-H) Ke-I Tingkat Kecamatan Jemaja Barat di Desa Keramut, Jum’at 26 Februari 0221.

Kehadiran wakil rakyat asal Daerah Pemilihan (Dapil) III Anambas dari Fraksi Partai Amanat Nasonal (PAN) ketika itu disambut baik oleh seluruh peserta yang mengikuti ajang bergengsi syiar islam.

Dalam sambutanya Firdian Syah mengucapkan selamat dan sukses atas terselenggaranya STQ-H perdana Tingkat Kecamatan  Jemaja Barat  yang pertama  kali di selenggarakan di desa tertua Jemaja Barat.

”Alhamdulllah kita masih diberi kesempatan untuk menyelenggarakan kompetisi bergenggsi ditempat kita ini. Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada para panitia atas terselenggaranya STQ-H perdana ini. Semoga ini bisa dijadiakn motipasi dan cambuk penyemangat kita untuk terus mendalami dan menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup,” ucap Firdian Syah.

Saat itu, Firdian Syah juga menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat se-Kecamatan Jemaja Barat yang hadir pada malam pembukaan STQ-H Ke-I untuk tetap mematuhi prokes.

”Untuk masyarakat saya sampaikan agar tetap mematuhi prokes, walaupun kita masih di zona aman, bukan bearti kita bebas tidak menerapkan prokes yang telah ditetapkan,” himbaunya.

Wakil Ketua II DPRD Anambas yang akrab disapa Dian itu, hadir bersama Wakil Ketua Komisi III DPRD Anambas, H. Amat Yani, yang terpantau sedang berada di kursi VIP yang telah disediakan oleh panitia penyelenggara kegiatan. (KP).


Laporan : Azmi Aneka Putra



 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *