BINTAN, (KP),- Wakil Bupati Kabupaten Bintan, Drs. H. Dalmasri Syam, MM secara resmi mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kabupaten Bintan di Gedung Sasana Ria, Pertamina Tanjung Uban, Rabu (15/8) malam. Pengukuhan tersebut, di hadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Bintan, Drs. Adi Prihantara, MM, sejumlah Unsur FKPD Kabupaten Bintan, dan seluruh Kepala OPD Kabupaten Bintan.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Bintan, Drs. H. Dalmasri Syam, MM mengatakan bahwa Pasukan Pengibar Bendera Pusaka merupakan putra putri terbaik Kabupaten Bintan, yang akan mengemban tugas mulia pada peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia. ” Atas nama pemerintah dan masyarakat, kita patut memberikan puji dan syukur kepada tuhan atas penyelenggaraan yang kita terima. Atas nama pemerintah dan masyarakat juga kita memberikan terima kasih kepada panitia, koordinator, pembimbing dan pelatih yang dengan setia mendampingi anak-anak ini selama sebulan lebih, ” terang Dalmasri.
Menurutnya, pengukuhan yang dilaksanakan menjelang HUT Kemerdekaan RI sebagai perwujudan tugas yang bermakna, bagi daerah dan bagi diri sendiri. ” Apa yang dialami saat ini, pasti akan di ceriterakan kepada turunan bahwa pada tahun 2018 anda terpilih dari sekolah masing-masing sesuai kriteria yang ditentukan, dan menjalankan tugas mulia untuk bangsa dan negara terutama untuk daerah. Ini sesuatu yang luar biasa dan tidak semua orang mendapatkan kesempatan seperti ini, ” ujar Dalmasri.
Rangkaian acara pengukuhan di sertakan dengan ikrar, dari anggota Paskibraka serta pemasangan selendang, di akhiri dengan pemberian ucapan selamat kepada Paskibraka oleh Wakil Bupati Bintan, dan Pimpinan Perangkat Daerah. Hal yang menarik dalam Paskibraka tahun ini, juga telah menampilkan remaja putri kembar bersaudara utusan asal Kota Kijang, Kecamatan Bintan Timur, bernama Novika Dwi Maharani dan Novira Tri Maharatu. ” mereka berdua saudara kembar, berhasil lolos proses seleksi yang ketat, ” ujar Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bintan Makhfur Zurachman. (Ambox/Media Centre Bintan).