NATUNA – Tidak berbeda dengan daerah-daerah lain, ragam perayaan Dirgahayu Kemeredekaan Republik Indonesia Ke-76 di Kabupaten Natuna, Provinsi Kepri juga digelar secara sederhana dan singkat, namun tetap khidmat.
Samarak memeriahkan hari kemerdekaan bagi sebuah bangsa yang besar dan kaya tersebut juga dilakukan oleh kaum perempuan yang berdomisili di RT 02 RW 07 Batu Kapal, Kelurahan Ranai Kota, Kecamatan Bunguran Timur.
Ibu-ibu di daerah perbatasan tersebut menggelar pertandingan volly secara sederhana sebanyak 5 set pertandingan, sebagai penentu kemenangan untuk memperebutkan hadiah baskom beda ukuran.
Kak Dar, nama panggilan salah satu dari perwakilan tim bola volly mengakui bahwa hadiah yang disediakan itu atas dasar inisiatif ibu-ibu mengumpulkan dana secara bersama-sama.

“Ibu-ibu disinikan tiap sore dengan jadwal tertentu berlatih atau bermain bola volly. Jadi di hari kemerdekaan, maka diadakan pertandingan sederhana ini,” sebutnya kepada koranperbatasan.com Selasa, 17 Agustus 2021.
Kata Kak Dar, pertandingan sederhana itu hanya diikuti oleh 2 tim saja, yaitu ibu-ibu belakang vs depan batu.
“Artinya semua pasti dapat. Yang terpenting bukan hadiahnya, tetapi rasa kebersamaan dan kekompakan,” katanya tersenyum.
Lagi pula lanjut Kak Dar, tujuan dari pertandingan sederhana itu, untuk menyemangati para ibu-ibu dalam berolahraga.
“Oleh karena itu, saya berharap ibu-ibu khususnya di RT 02 Batu Kapal. Tetap semangat latihan, sesuai dengan jadwal yang telah tersedia,” tutupnya. (KP).
Laporan : Johan