Pesan Segera! Kue Gunung Meletus dan Apam Balik Hanya Ada di Sedanau

Terbit: oleh -35 Dilihat
Emilia, pengusaha kue gunung meletus dan apam balik yang menerima orderan dalam jumlah tak terbatas

NATUNA – Bekerja dan berwirausah sangat dianjurkan dalam agama islam bertujuan agar melatih mandiri diri kita untuk memenuhi kebutuhan hidup masing-masing. Orang yang bekerja atau berusaha akan terhindar dari sifat meminta-minta.

Secara pribadi, orang yang bekerja atau berwirausaha akan dapat memenuhi kebutuhan hidupnya sendiri atau pun keluarga dan menjadi tulang punggung sehingga keluarga tersebut dapat hidup bahagia berkat kerja keras dan usahanya.

Sebagaimana dilakukan Emilia, warga RT 001, RW 010 Ni’amah, Kelurahan Sedanau, Kecamatan Bunguran Barat, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau. Emilia adalah seorang ibu rumah tangga yang menekuni usaha berjualan kue gunung meletus dan apam balik sejak tahun 2010 silam.

“Selain untuk berjualan harian, juga menerima pesanan dalam jumlah banyak,” kata Emilia menjawab koranperbatasan.com dikediamannya, Minggu 12 September 2021.

Sudah puluhan tahun menekuni berjualan kue, ibu empat anak ini tak pernah merasa lelah, semangatnya terus saja membara, senyum manisnya terus mempesona, tak terlihat letih diwajahnya.

Emilia menceritakan dua dari empat anaknya ada yang sedang mengeyam ilmu di bangku sekolah, satu diantarnya memasuki perguruan tinggi. Terkait harga kue, ia memastikan terjangkau oleh semua kalangan.

“Perporsi, untuk kue gunung meletus perbuahnya dihargai sebesar dua ribu rupiah dan apam balik seribu rupiah,” ujarnya.

Menurutnya, dalam satu hari kue gunung meletus diluar pesanan tersedia sebanyak 200, sedangkan apam balik sebanyak 100.

“Ini ketersediaan diluar pesanan, jika ada pesanan bisa melebihi jumlah tersebut,” katanya, tersenyum.

Melalui koranperbatasan.com, Emilia menitipkan nomor telepon milik pribadinya untuk disampikan kepada publik. Bagi yang berminat dengan kue buatannya bisa menghubungi nomor 081261931654.

“Untuk wilayah Sedanau, bisa pesan dalam jumlah yang banyak dan siap diantar sampai rumah,” tutupnya. (KP).


Laporan : Johan


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *