Banyak Atlet Berprestasi di Sekolah, Pemda Natuna Jangan Diam

Terbit: oleh -1400 Dilihat
Wakil Kepala Bidang Kesiswaan SMA 1 Bunguran Timur, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Hairul S.Pd, di ruang kerjanya, Senin, 13 Januari 2025.

NATUNA – Wakil Kepala Bidang Kesiswaan SMA 1 Bunguran Timur, Kabupaten Natuna Provinsi Kepulauan Riau, Hairul S.Pd menceritakan ada banyak murid berbakat di bidang olahraga hingga seni tari.

Kata Hairul prestasi yang banyak diperoleh adalah olahraga futsal. Bahkan dalam bidang seni tari, SMA 1 Bunguran Timur pernah mendapat Juara I di Kecamatan Pulau Tiga Barat.

Prestasi bidang olaraga futsal ini pernah juga mereka peroleh dalam momentum kegiatan sumpah pemuda yang digelar oleh Dispora dan KNPI Natuna. Dalam turnamen tersebut, SMA 1 Bunguran Timur berhasil membawa pulang Juara 1.

“Kalau prestasi di luar Natuna, SMA 1 Bunguran Timur pernah ikut turnamen futsal perdana antar pelajar se-Provinsi Kepri dalam rangka memeriahkan Istana Sport Cup Ke-8 di Sport Hill Temenggung Abdul Jamal Batam,” kata Hairul kepada koranperbatasan.com di ruang kerjanya, Senin, 13 Januari 2025.

Menurutnya, khusus cabang olahraga futsal cewek maupun cowok nama SMA 1 Bunguran Timur sudah tak asing lagi. Para pelajar cewek maupun cowok antusias mengikuti setiap kegiatan olahraga yang diadakan baik di kabupaten maupun provinsi.

“Meskipun SMA 1 Bunguran Timur belum bisa mendapatkan Juara 1 di tingkat provinsi,” ujar Hairul.

Hairul menegaskan meskipun SMA 1 Bunguran Timur belum berhasil meraih prestasi gemilang dalam bidang olahraga bola voli. Namun taget-target juara sudah sering mereka peroleh.

“Sangat sulit untuk olahraga bola voli karena banyak tim mengambil pemain dari luar daerah. Seperti diadakan oleh STAI Natuna, voli putra dan putri hanya bisa meraih Juara 2,” bebernya.

Namun demikian SMA 1 Bunguran Timur tetap selalu diminta menitipkan perwakilan mengikuti setiap cabang olahraga seperti Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA). Baik olahraga futsal, bola voli maupun basket.

“Kemarin POPDA dapat Juara 4,” pungkas Hairul.

Tak hanya itu, atlet pelajar SMA 1 Bunguran Timur juga pernah berprestasi pada bidang olahraga lari. Mereka sempat memperoleh piagam emas untuk lomba lari 100 meter, dan lompat jauh pada POPDA IX Kepri 2024.

“Prestasi ini diraih oleh Arif Yodi Febriansyah atlet dari SMA 1 Bunguran Timur. Kemudian lomba nyanyi lagu Melayu tingat SMA kita dapat Juara 2,” ungkap Hairul.

Hairul berharap pemerintah daerah tidak menyia-nyiakan potensi serta bakat dimiliki para palajar sekolah yang ada di Natuna.

“Harapan kita ada agenda khusunya untuk mengembangkan potensi atlet di setiap sekolah. Supaya siswa yang memiliki bakat olohraga ini bisa dikembangkan menjadi kebangaan Natuna,” tegas Hairul. (KP).


Laporan : Iskandar


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *