TANJUNGPINANG (KP),- Pembina Utama Himpunan Melayu Raya Kepri, Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah menggelar acara buka puasa bersama dikediamannya, Tanjungpinang, Sabtu (18/5/2019) sore.
Acara buka bersama dihadiri puluhan warga dan anak yatim, panti asuhan. Sebelum berbuka, kegiatan diisi dengan ceramah keagamaan. Komandan Satuan Tugas (Satgas) Hi Melaya Kepri, Zulkarnaen saat dihubungi koranperbatasan.com membenarkan informasi tersebut.
“Benar, dikediaman beliau sedang berlangsung acara buka puasa bersama warga sekitar dan adik-adik yang tinggal di panti asuhan,” kata Dansatgas Zulkarnaen, di Tanjungpinang.
Keseluruhan anak yatim yang hadir, menurut penjelasan Dansatgas Hi Melaya Kepri jumlahnya capai ratusan.
“Kurang lebih ratusan, pada intinya bukan itu jumlah. Banyak atau tidaknya, yang beliau harapkan dapat berbuka puasa bersama mereka. Alhamdulillah, akhirnya niat tulus beliau telah tertunaikan malam ini,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut penasehat, pengurus, ketua dan anggota Hi Melaya se-Kepri, Kapolres Tanjungpinang Ucok Lasdin Silalahi, Sekdako Tanjungpinang. (Simarmata).