PONTIANAK – Kepolisian Daerah Kalimantan Barat (Polda Kalbar) kembali gelar vaksinasi massal dalam rangka percepatan program vaksinasi pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, Senin 03 Januari 2021.
Kabiddokkes Polda Kalbar Kombes Pol drg. Waloejo Noegroho mengatakan personelnya tersebar pada empat lokasi berbeda di Kota Pontianak, yaitu Klinik Bhayangkara Biddokkes Polda Kalbar, Pasar Flamboyant, Pasar Tengah dan Café sepanjang jalan Gajah Mada.
“Hari ini Biddokes Polda Kalbar mengadakan Vaskinasi di empat lokasi sebanyak 216 orang. Hal ini dilakukan untuk mempercepat progam vaksinasi pemerintah untuk membangun herd immunity dan masyarakat produktif serta sebagai implementasi program Prioritas Kapolri Presisi di bidang Transformasi Operasional pada Pemantapan dukungan Polri dalam Penanganan Pandemi Covid-19,” ujar Kombes Pol drg. Waloejo Noegroho.
Lanjut Kabiddokes menyampaikan bahwa tidak hanya membangun posko vaksinasi. Namun personel menyebar mendatangi warga hingga ke pasar-pasar untuk melaksanakan vaksinasi. Selain itu juga dilakukan sosialisasi tentang bahayanya virus Covid-19 serta pentingnya vaksinasi.
“Untuk membentuk herd immunity dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini, mari bersama-sama kita melakukan vaksinasi dan mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M, yaitu Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan, dan Membatasi Mobilitas,” ajaknya.
Kabiddokkes juga mengingatkan petugas dilapangan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, serta membagikan masker kepada masyarakat jika tidak memakai masker.
“Ya anggota juga selain mematuhi prokes mereka juga membagikan masker bahkan memakaikan masker ke warga, biar masyarakat tahu bahwa pentingnya memakai masker di situasi pandemi ini,” tegasnya. (*).
Kontributor : Humas Polda Kalbar
Laporan : Irfan Tiago Usman