Bupati Natuna Resmikan Pengoperasian Pasar Rakyat Ranai

Terbit: oleh -75 Dilihat
Bupati Natuna Wan Siswandi didampingi Ketua DPRD Natuna Daeng Amhar meresmikan penggunaan Pasar Rakyat Ranai, di Jalan Datuk Kaya Wan Muhammad Benteng, Kamis, 03 Juli 2023.

NATUNA – Bupati Natuna Wan Siswandi didampingi Ketua DPRD Natuna Daeng Amhar meresmikan penggunaan Pasar Rakyat Ranai, di Jalan Datuk Kaya Wan Muhammad Benteng, Kamis, 03 Juli 2023.

Dalam sambutannya, Bupati Natuna Wan Siswandi mengatakan pemindahan pedagang di Pasar Ranai lama harus dilakukan. Karena kondisi pasar lama sudah sangat membahayakan untuk kegiatan jual beli, mengingat umur bangunan pasar lama pun sudah lama dengan kondisi banyak kerusakan di sana-sini.

Menurut Bupati Wan Siswandi, anggaran pembangunan Pasar Rakyat Ranai (pasar baru) berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp4 milyar, dan menggunakan APBD Natuna sebesar Rp4 milyar sebagai dana sharing.

“Dana sharing ini untuk DED serta ganti rugi lahan, dan itu menjadi beban APBD Natuna,” terangnya.

Bupati Natuna Wan Siswandi didampingi Ketua DPRD Natuna Daeng Amhar meninjau kesiapan Pasar Rakyat Ranai, di Jalan Datuk Kaya Wan Muhammad Benteng, Kamis, 03 Juli 2023.

Bupati Wan Siswandi berharap dengan dioperasikanya pasar baru tersebut, para pedagang dapat memanfaatkan sebaik-baiknya, dan bisa meningkatkan pendapatan serta ekonomi masyarakat.

Untuk itu, Bupati Wan Siswandi memerintahkan kepada Disperindag serta PDAM Tirta Nusa agar menggratiskan uang sewa tempat serta tagiahan air untuk tiga bulan kedepan.

“Yang terpenting dari semua adalah tolong bersama-sama untuk jaga kebersihan lingkungan pasar,” harapnya.

Sementara itu, Kadisperindagkop Natuna, Marwan mengatakan ada empat point dibangunya Pasar Rakyat Ranai tersebut yang intinya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

Marwan juga menyebutkan ada dua lokasi tempat berjualan di pasar baru tersebut, yaitu untuk tempat jualan pasar sayur dan ikan.

Kegiatan diisi dengan doa tepung tawar dan gunting pita oleh Bupati Natuna serta dihadiri oleh Forkompinda Natuna, Sekda Natuna Boy Wijanarko, Kepala OPD, serta para pedagang dan tokoh masyarakat. (KP).


Laporan : Dhitto

Kontributor : Tim Barvo WsRh


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *