Dapat Laporan dari Warga Alat Kesehatan Rusak, Ketua Komisi I DPRD Natuna Lakukan Sidak di RSUD

Terbit: oleh -32 Dilihat
Ketua Komisi I DPRD Natuna, Wan Arismunandar berbicara dengan petugas di IGD.

NATUNA – Ketua Komisi I DPRD Natuna, Wan Arismunandar melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Natuna, Kamis 12 Mei 2022.

Wan Aris datang dengan tergesa-gesa langsung menuju ruang Unit Gawat Darurat (UGD) dan menanyakan prosedur penanganan pasien yang masuk di ruang tersebut.

Tidak berselang lama Wan Aris kemudian memasuki ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD). Mengingat saat itu petugas sedang melayani keluarga pasien, ia menunggu kesempatan untuk berbicara dengan petugas yang sedang berjaga tersebut.

Kepada petugas yang berjaga Sekretaris DPD Partai Nasdem Kabupaten Natuna ini menanyakan, siapa penanggung jawab ruang IGD dan diminta saat itu juga menjumpainya di ruang UGD.

Wan Aris kembali ke ruang UGD dan disana dia ditemui oleh pihak managemen RSUD, sempat mendapatkan penjelasan yang berbelit dan terkesan membela diri, ia kembali bertanya dengan nada keras, kronologis kejadian serta kendala yang dihadapi saat pasien tersebut masuk sampai meninggal.

Wan Aris menjelaskan, Sidak yang dilakukannya berhubungan dengan laporan salah satu warga yang anaknya sempat dirawat di RSUD karena kecelakaan kemudian meninggal dunia.

“Menurut keterangan orang tua korban, bahasanya ia mengatakan bahwa saat anaknya masuk RSUD ada salah satu alat yang ada di ruang ICU diduga tidak berfungsi atau rusak,” ucap Wan Aris.

Sebelumnya, untuk menanyakan kejadian tersebut politisi Partai Nasdem ini sempat menghubungi Direktur RSUD untuk mendapatkan penjelasan, namun penjelasan tersebut tidak kunjung diterimanya, sehingga ia memutuskan untuk melakukan Sidak.

“Saya anggap ini tidak main-main, ini penting menyangkut nyawa manusia, karena meninggalnya pasien, makanya saya kesini,” terang Wan Aris.

Maksud kedatangannya juga adalah untuk mengetahui kebenaran kondisi alat yang diduga rusak tersebut, juga untuk mengetahui prosedur penanganan pasien yang masuk ke UGD maupun IGD.

Wan Aris menuturkan hal ini penting dilakukan supaya dapat diketahui kelemahan dan penerapan SOP penanganan pasien di RSUD Natuna sudah berjalan dengan baik atau belum.

Dirinya tidak menginginkan kejadian tersebut terulang kembali, sehingga ia menekankan apabila nantinya ditemukan ada kesalahan prosedur dalam penanganan pasien, maka sebagai ketua komisi yang membidangi kesehatan ini, akan merekomendasikan Bupati Natuan mengevaluasi seluruh kinerja dari tingkat bawah sampai ke tingkat pimpinan di RSUD Natuna.

Meskipun saat melakukan Sidak pihak manajemen RSUD membantah kerusakan salah satu alat tersebut, namun sebagai wakil rakyat ia akan terus melakukan upaya mengumpulkan keterangan dan bukti supaya hal ini tidak terulang kembali dikemudian hari. (KP/Dan).


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *