Sholat Jum’at di Masjid Raudhatul Falah, Bupati Ajak Masyarakat Patuhi Prokes

Terbit: oleh -67 Dilihat
Bupati dan Wakil Bupati Natuna saat berada di Masjid Raudhatul Falah Desa Kelanga

NATUNA – Bupati Kabupaten Natuna, Wan Siswandi dan Wakil Bupati Natuna Rodhial Huda terpantau terus melakukan sholat Jum’at ke masjid-masjid.

Kali ini keduanya melaksanankan sholat Jum’at di Masjid Raudhatul Falah Desa Kelanga, Kecamatan Bunguran Timur, Jum’at, 6 Agustus 2021.

Pada kesempatan, Wan Siswandi menyempatkan diri menyapa satu persatu warga di Desa Kelanga.

Sementera dalam sambutanya, saat sudah berada di dalam Masjid  Raudhatul Falah Wan Siswandi himbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan dalam melaksanakan aktivitas sehari-hari.

“Melaksanakan vaksinasi juga sebagai bentuk usaha kita sebagai manusia untuk mencegah dampak dari virus Covid-19, agar imun tubuh kita menjadi kuat,” ungkap Wan Siswnadi.

Sebagai Bupati Natuna, ia juga berharap adanya dukungan positif dari masyarakat agar dirinya dan Wakil Bupati, Rodhial Huda tetap amanah dalam menjalankan roda pemerintahan. (KP).


Kontributor : Grup Tim Bravo WsRh


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *