ANAMBAS – Aneng dan Raja Bayu resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas priode 2025-2030 seusai dilantik secara serentak oleh Presiden Probowo Subianto, Kamis, 20 Februari 2025 di Istana Negara Jakarta.
Pelantikan kepala daerah yang berhasil memenangkan pilkada pada November 2024 lalu dilaksanakan secara serentak sesuai dengan peraturan presiden nomor 13 tahun 2025 tentang pelantikan kepala daerah terpilih periode 2025-2030.
Saat pelantikan tersebut, Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas Aneng dan Wakil Bupati Raja Bayu Febri Gunadian turut disaksikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas Sahtiar, SH, MM beserta tamu undangan lainnya.
Saat pelantikan Bupati Aneng didampingi Sinta sang istri tercintanya beserta putra dan putrinya, Willardi Jatmiko, Wiji Jatmiko, dan Wina Apriana Jatmiko. Sedangkan Wabup Raja Bayu didampingi Kustiorini, Raja Atha Abbani Kayana, Raja Abyan Adinta Fathan, dan Raja Azeeza Adiby Yurin.
Setelah mengikuti prosesi pelantikan, Bupati Aneng dan Wabup Raja Bayu mengucap syukur kepada tuhan dan berterima kasih kepada tokoh masyarakat serta seluruh masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas.

Bupati Aneng menyatakan siap berkomitmen membangun daerah dengan fokus program prioritas sesuai visi misinya.
“Kami siap bekerja keras dengan memberikan energi baru demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah,” tegasnya.
Sementara Wabup Anambas Raja Bayu juga mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang diberikan masyarakat.
“Insya Allah kami amanah menjalankannya dan kami butuh dukungan semua elemen dan masyarakat dalam berkolaborasi untuk pembangunan yang berkelanjutan,” pungkasnya.
Setelah pelantikan ini, direncanakan para kepala daerah terlantik, termasuk Bupati Aneng akan mengikuti 7 hari pembekalan khusus oleh Presiden Prabowo. (KP).
Laporan : Azmi