Upacara HUT RI ke-75 Dilaksanakan di Halaman Rumah Dinas Camat Midai

Terbit: oleh -29 Dilihat
Pelaksanaan-Upacara-Memperingati-HUT-Kemerdekaan-RI-ke-75-di-Kecamatan-Midai

NATUNA (KP),- Pemerintah Kecamatan Midai, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, menggelar upacara pengibaran sangsaka merah putih dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75 di Halaman Rumah Dinas Camat Midai, Senin, 17 Agustus 2020.

Upacara dimulai pukul 07:30 Wib. Camat Midai Jaunal Apandi, S.IP selaku inspektur upacara. Kemudian bertindak sebagai komandan upacara pada apel tersebut, Jerico Siagian dari kepolisian dan perwira upacara, Muhammad Sarpika Henrik Harahap, S.STP kasubag kepegawaian. Dengan pasukan pengibar bendera Riko Rianto (Purna Kecamatan), Mellia Yunanda (Purna Kabupaten) dan M.Fatur Rahdi (Purna Kecamatan).

Jumlah peserta upacara sebanyak 98 orang yang terdiri dari FKPK, Lurah, Kades, Ka.Instansi, UPTD, Ka.Sekolah, Ketua BPD, Korpri, Satpol PP, PGRI, DWP Kecamatan, PKK Kecamatan, PKK Desa, Pensiunan, Tokoh Masyarakat.

Sesuai dengan Surat Edaran Sekretariat Daerah Kabupaten Natuna Nomor 443.1/BAKESBANGPOL/VII/173/2020 pada tanggal 23 Juli 2020, tentang pedoman pelaksanaan upacara HUT Kemerdekaan RI Ke-75. Peserta upacara di kecamatan maksimal 100 orang dan wajib menggunakan masker dan mengedepankan protokol kesehatan.

Antusias masyarakat melihat langsung pelaksanaan upacara sangat aktif. Meskipun setelah upacara tidak ada atraksi apapun.

Selanjutnya tepat pukul 10:17 s/d 10:20 Wib, seluruh peserta upacara berdiri tegap saat pengumandangan lagu Indonesia Raya secara serentak di Halaman Rumah Dinas Camat Midai, dipimpin oleh Herma Indra anggota Koramil Midai. Dan diakhiri dengan upacara penurunan bendera merah putih pukul 16:45 Wib. (KP)


Laporan : Amir Hamzah


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *