DPC-GANN Lakukan Audiensi ke Polres dan Disparbud Kabupaten Tanggamus

Terbit: oleh -56 Dilihat
Audiensi-DPC-GANN-Kabupaten-Tanggamus-di-Sat-Res-Narkoba-Polres-Tanggamus

TANGGAMUS (KP),- Dewan Pimpinan Cabang Generasi Anti Narkotika Nasional (DPC-GANN) Kabupaten Tanggamus, menggelar audiensi bersama  Sat Res Narkoba Polres Tanggamus,  di Ruang Rapat Sat Res Narkoba Polres Tanggamus, Selasa, 22 Juni 2020.

Kegiatan audiensi tersebut, dilakukan secara sederhana dan tetap mengenakan protokol kesehatan. Audiensi GANN ini, dalam rangka silaturahmi dan memperkenalkan program kerja DPC GANN Tanggamus. Sesuai legalitas kepengurusan SK dari DPP GANN dan SKK dari Kesbangpol Tanggamus. Serta memperingati hari anti narkotika internasional pada Tanggal, 26 Juni 2020 di Wilayah Hukum Polres Tanggamus.

Adapun visi dan misi untuk membantu pemerintah, dalam melakukan pencegahan terhadap peredaran gelap narkotika di Tanggamus. Ketua Dewan Pimpinan Cabang Generasi Anti Narkotika Nasional (DPC-GANN) Kabupaten Tanggamus Herwan, S.Kom dalam kesempatannya mengatakan, “Kami ingin membantu dampak baik kepada Tanoh Begawi Jejama dan ingin menjadi mitra pencegahan narkotika. Kami mohon kerja sama dan dukungan dari pemerintah. Serta bimbingan dan arahan kami pengurus DPC GANN di Kabupaten Tanggamus” ujarnya.

Pihak Polres Tanggamus melalui, Sat Res Narkoba Polres Tanggamus diwakili IPDA Jumbadio Kabeo Narkoba menyampaikan, pihaknya menyambut baik dan mendukung rencana kerja DPC-GANN Kabupaten Tanggamus. Serta akan membawah DPC-GANN Kabupaten Tanggamus, untuk bersinergi membantu aparat penagak hukum dalam meminimalisir peredaran gelap narkotika dikalangan masyarakat Tanggamus. Demi menyelamatkan generasi emas bangsa.

Kemudian kegiatan audiensi dilanjutkan, ke Kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Tanggamus. DPC-GANN Kabupaten Tanggamus di sambut langsung oleh Kepala Dinas Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Tanggamus Retno Nova Damayanti, MM.

Pada pertemuan itu, Retno mengapresiasi atas kehadiran DPC-GANN Kabupaten Tanggamus. “Kami sangat mengapresiasi dengan kehadiran DPC-GANN Kabupaten Tanggamus, yang dikomandani Herwan selaku ketua dan jajaran pengurus DPC-GANN Kabupaten Tanggamus,” ungkapnya.

Retno berharap dengan pertemuan tersebut, DPC-GANN Kabupaten Tanggamus, dapat terus bersama-sama dan bersinergi dengan pemerintah dalam melakukan kegiatan-kegiatan berkenaan dengan pemberantasan narkotika, “mudah-mudahan dengan hasil pertemuan ini, DPC-GANN Kabupaten Tanggamus, dapat bersinergi dengan pemerintah. Melalui kegiatan-kegiatan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Tanggamus,” harapnya.

Lanjut Retno menejelaskan DPC-GANN Kabupaten Tanggamus, agar dapat bekerja sama dengan pemerintah, dalam mensosialisasikan dan memberikan edukasi, penyuluhan, himbauan kepada masyarakat dan destinasi wisata yang ada dikabupaten Tanggamus. Terhadap peredaran gelap narkotika di Tanggamus, agar tercipta Kabupaten Tanggamus, yang bersinar  dan bersih narkoba ” pungkasnya. (KP).


Laporan : Arzal

Editor : Riduan


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *