NATUNA – Jum’at pagi, 08 Oktober 2021, satu persatu rombongan dari berbagai kalangan menghampiri sebuah cafe yang berada di Balau, Kelurahan Sedanau.
Rasa gembira jelas terlihat di wajah pemilik salah satu cafe yang berada di Kecamatan Bunguran Barat itu.
Dengan ramah, ia menyambut datangnya rombongan yang memang sengaja di undang dalam acara syukuran atas dibukanya Nur Arsila Cafe.

“Silahkan masuk, langsung dicicipi hidangannya,” sambut Raja Madi, pemilik Nur Arsila Café tersenyum.
“Baik Pak Raja,” jawab salah seorang dari rombongan.
“Mau minum kopi atau teh,” tanya Raja kembali.
“Kopi saja Pak Raja,” sahutnya kembali, menuju kursi yang telah disediakan.

Meski terhitung baru, Nur Arsila Cafe yang dibuka dari pukul 16:00-23:00 Wib, tampaknya menjadi salah satu pilihan tempat nongkrongnya anak-anak muda, dan berbagai kalangan masyarakat setempat.
Nur Asila Café, selain menyediakan berbagai menu makanan dan minuman, juga dilengkapi dengan fasilitas live music dan karaoke.
“Khusus live music, malam Sabtu dan Minggu,” terang Raja.
Selain duduk santai sambil memandang indahnya hiasan lampu, ternyata para pelanggan Nur Arsila Cafe juga bisa bernyanyi menggunakan aplikasi tambahan seperti Youtube.
“Ini diluar malam live music, pelanggan bisa karaoke, kecuali malam Jum’at, kita tutup,” kata Raja.

Sebagai pemilik Nur Arsila Cafe, Raja memastikan pelayanan maksimal tentu akan diberikan kepada setiap pelanggan. Bahkan rencananya ia juga akan menambah menu makanan khas daerah Kabupaten Natuna, seperti kernas dan sebagainya.
“Kita kan baru buka, namun memang niat kedepan, itu akan menjadi ciri khas dari Nur Arsila Cafe,” sebut Raja.
Jam telah menunjukan pukul 11:03 Wib, rombongan yang menghadiri undangan terlihat bergantian meninggalkan Nur Arsila Cafe.
“Terima kasih Pak Raja,” sapa salah seorang dari rombongan, meninggalkan Nur Asila Café. (KP).
Laporan : Johan