NATUNA – Bupati Kabupaten Natuna Wan Siswandi didampingi Kepala Dinas Perhubungan Natuna, Alazi meninjau progres pelaksanaan pembangunan Pelabuhan Penagi, Senin, 30 Oktober 2023.
Sebagaimana diketahui pembangunan Pelabuhan Penagi ini bersumberkan dari APBD Natuna tahun 2023 sebesar Rp1,4 miliar dengan masa pekerjaan lebih kurang selama 90 hari.
Menurut Kepala Dinas Perhubungan Natuna, Alazi, pekerjaan tersebut akan rampung dalam beberapa hari kedepan, dan dapat dipastikan selesai 100 persen jika tidak ada kendala berarti.
“Alhamdulillah, selama pekerjaan tidak ada masalah, semua berjalan sesuai dengan rencana, cuma kalaupun ada kendala itu karena adanya pasang surut air, tapi itu sudah kita perkiraan,” ungkap Alazi.
Sementara itu, Bupati Natuna Wan Siswandi berharap ada peningkatan kemampuan keuangan daerah Natuna kedepanya, agar pembangunan Pelabuhan Penagi ini dapat dilanjutkan.
“Kita berharap, dapat dengan segera menyelesaikan pembangunan Pelabuhan Penagi ini, agar perputaran ekonomi masyarakat sekitar pelabuhan dapat kembali berjalan seperti dulu,” ungkap Wan Siswandi.
Meski demikian, lanjut Wan Siswandi, Pemerintah Daerah Kabupaten Natuna berkewajiban untuk membangun pelabuhan tersebut, karena Pelabuhan Penagi ini memiliki nilai historis tinggi terhadap perkembangan Kabupaten Natuna, sebagai pintu keluar masuknya barang perdagangan di Natuna.
“Dengan minimnya anggaran daerah, pelan-pelan kita coba membangun pelabuhan ini, semoga kita dapat segera menyelesaikaya,” ujar Wan Siswandi.
Dengan anggaran yang ada sebesar Rp1,4 miliar, saat ini Pelabuhan Penagi hanya dapat dikerjakan sepanjang 30 meter, lebar 8 meter. (KP).
Laporan : Dhitto
Kontributor : Tim Bravo WsRh