BATURAJA (KP),- Partai besutan Yusril Ihza Mahendra melaksanakan Musyawarah Cabang Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Ke-5 di Kantor DPC PBB OKU Lantai 2 Sukajadi Kecamatan Baturaja Timur, OKU, Rabu (24/12/2019).
Pantauan awak media acara tersebut dihadiri Ketua DPW Sumsel Ir. Armansyah, MM, Ketua DPC PBB OKU Malkomar Dui, SH, Anggota DPRD OKU berasal dari PBB Ir. H. Syaifudin AB, Ketua MPC, Ketua PAC se-Kabupaten OKU, dan Kader PBB OKU.
Ketua DPC PBB Kabupaten OKU, Malkomar Dui, SH mengatakan dalam Muscab tersebut ada dua agenda utama yaitu pertama, menilai laporan pertanggungjawaban Ketua periode 2014-2019 dan kedua, pemilihan Calon Ketua DPC OKU periode 2019-2024, ujarnya.
Mekanisme pemilihan di Partai PBB berdasarkan hasil Muktamar Ke-5 di Pulau Belitung pada September lalu, bahwa penentuan Ketua DPC terpilih tidak dilakukan oleh mekanisme Muscab, akan tetapi diputuskan oleh DPP.
Oleh karenanya Muscab ini kewenangannya hanya memilih Calon Ketua terpilih. Lebih lanjut Malkomar mengatakan, kebetulan yang berminat dan mayoritas PAC yang punya hak suara mengusulkan hanya ada satu nama yakni Ir. H. Syaifudin AB yang saat ini duduk sebagai Anggota Dewan, terangnya.
Sementara itu, Ketua DPW PBB Sumsel yang pernah mencalonkan diri sebagai Wakil Wali Kota Pagaralam, Ir. Armansyah, MM mengatakan, ia mengakui periode kali ini PBB mengalami penurunan hasil perolehan suara baik di tingkat nasional, provinsi maupun kabupaten/kota di seluruh Indonesia.
Menurunnya perolehan suara tersebut dikarenakan banyak faktor diantaranya menyangkut administrasi kita tidak lolos, kemudian kita berseberangan dengan pemerintah, selanjutnya berita hoaks tentang Parlemen Treshold (PT) 4 % yang disampaikan di media-media, kenyataannya PT tersebut tidak berlaku di provinsi maupun kabupaten/kota.
Selanjutnya kita mau gabung ke koalisi Prabowo-Sandi sewaktu Pilpres, kita ditolak oleh Partai Islam sendiri. Akhirnya PBB merapat ke koalisi Jokowi-Ma’ruf, namun karena kita terlambat datangnya kita tidak kebagian tempat yang strategis.
Ditambahkannya, kedepan PBB harus aktif dan bersenergi dengan pemerintah, karena tantangan kedepannya jauh lebih sulit dan penuh dengan tantangan. Siapapun nantinya terpilih menjadi pempinan DPC PBB OKU akan menemui kendala dan tantangan, ujarnya.
Alhamdulillah Muscab PBB Ke-5 kali ini berjalan aman, lancar dan kondusif. Sehingga laporan pertanggungjawaban pengurus sebelumnya dapat diterima oleh semua pihak dan terpilihnya Ir. H. Syaifudin AB secara aklamasi sebagai nahoda baru DPC PBB periode 2019-2024.
Hasil Muscab hari ini dan nama Ir. H. Syaifudin AB ini akan diserahkan ke DPP untuk ditentukan ketua terpilihnya, kemudian didampingi oleh fungsionaris dari DPW untuk kemudian menyusun kepengurusan DPC PBB Kabupaten OKU secara lengkap. Hasil pengumuman resminya tinggal menunggu dari DPP PBB, kurang lebih waktunya lebih dari seminggu kedepan.
Terakhir, dalam sambutannya sebagai Ketua DPC terpilih untuk periode 2019-2024, Ir. H. Syaifudin AB mengatakan, bersyukur atas kepercayaan kader dan Anggota PBB OKU yang telah memberi amanah dan kepercayaan kepadanya sehingga Muscab ke-5 berjalan sukses, aman dan lancar.
Dengan keputusan Muscab ini, akan dibawa ke DPP untuk di SK kan, termasuk komposisi kepengurusan DPC PBB OKU oleh formatur dalam waktu dekat. Serta pemantapan terhadap kepengurusan PAC, Ranting dan Badan Otonom, ujarnya.
Ir. H. Syaifudin, AB yang menjadi Anggota Dewan satu-satunya dari PBB, mengharapan kedepan tidak ada lagi istilah bergerak nanti, tapi dari sekarang dari akar rumput untuk membesarkan PBB bersama-sama kita secara profesional yang lebih modern, transparan.
Kita berharap kepada mantan Ketua DPC H. Malkomar walau tidak aktif lagi di Partai PBB, agar dapat menyumbangkan tenaga dan pikirannya demi memajukan Partai Bulan Bintang yang sejak awal ia dirikan di Bumi Sebimbing Sekundang, pungkasnya. (KP).
Laporan : Syahril